Dr. dr. Dwiana Ocviyanti, SpOG (K) menjelaskan, saat daerah vagina dan rahim terinfeksi, maka sperma tidak bisa masuk bertemu dengan sel telur. Hal inilah yang menyebabkan terjadi pembuahan atau kehamilan menjadi sulit.
“Jadi kalau ada yang mau punya anak, coba periksa, ada infeksi jamur atau tidak ke dokter. Siapa tahu itu yang menyebabkan sulit hamil,” ungkapnya.
Infeksi saluran kemih

Selain itu, infeksi di area kewanitaan juga bisa menjalar ke kantung kemih, sehingga perempuan juga bisa mengalami infeksi saluran kemih. Hal ini kata dr. Dwiana dikarenakan lubang kantung kemih dengan lubang vagina berada sangat dekat sekali.
Maka tak ada salahnya membersihkan area kewanitaan saat menstruasi, ia menyarankan minimal mengganti pembalut 2-3 jam sekali atau maksimal 4-6 jam sekali.
Sahabat Hawa, jika kamu hendak pergi ke kamar mandi, baiknya bersihkan juga area kewanitaan.. menggunakan air bersih dan tangan, jangan dulu menggunakan sabun ya.. karena nantinya akan tercampur dengan darah haid. Kamu juga harus minum air putih yang banyak agar sering buang air kecil dan lebih sering ke kamar mandi, nantinya akan sering pula membersihkan daerah kewanitaan.
Hindari pemakaian pembalut berjam-jam lamanya ya Sahabat Hawa, karena pembalut memiliki bahan bahan kimia yang jika dibiarkan berjam jam bakteri akan menumpuk sehingga lari ke dalam rahim kita.
Download Aplikasi Hawa Sekarang juga yaa 😉